Resep masakan indonesia terlezat juga pernah diliput dan di share oleh situs berita CNN dengan menampilkan 40 resep lezat tanah air. Namun demikian kita akan melirik 5 masakan saja yang masuk 5 besar masakan Indonesia terlezat. Masakan ini adalah sambal, satai, bakso, soto dan nasi goreng. Anda pasti pernah mencicipinya, tetapi tidak kalau saya kembali memberikan ke-5 resep masakan ini, siapa tahu agak beda dengan masakan yang anda buat.
Resep Indonesia Paling Lezat
1. Resep sambal terasiBahannya adalah:
- 2 buah jeruk limau/nipis, peras airnya
- 1 buah tomat besar
- 20 buah cabai merah, dibuang bijinya
- 1 sdm terasi bakar/goreng
- Garam dan gula pasir secukupnya
- Minyak goreng secukupnya
- Semua bahan diatas di campur dan di ulek taua dihaluskan. Lalu sajikan dengan lalapan seperti mentimun rebus, wortel atau dengan daun ubi atau daun pepaya rebus
Bahannya adalah:
- Sediakan 500 gram daging has dalam
Haluskan:
- 2 cm laos
- ¼ sdt jintan
- 10 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 3 buah cabai merah
- ½ sdt merica
- 2 sdt ketumbar
- 50 gr gula merah
- 2 sdm air asam jawa dari 1 sdt asam jawa
- 1 sdt garam
- 500 ml santan sedang kentalnya
- 5 lembar daun jeruk
- 3 batang sereh
- 750 gr kacang, digoreng, haluskan
- 5 siung bawang putih, dirajang, goreng
- 2 sdm gula merah disisir
- 2 lembar daun salam
- 1 sdt garam
- Langkah pertama adalah potong-potong sate dengan ukuran sedang
- Selanjutnya tata di atas sate atau lidi yang sudah disiapkan
- Kemudian lumuri dengan bumbu halus, setelah itu diamkan dalam kulkas selama 3 jam
- Bakar sate dengan bara api, sesekali oelsi dengan bumbu hingga matang
- Rebus santan hingga mendidih, masukkan masukkan sereh, daun jeruk, daun salam, bawang goreng, gula merah, garam dan kacang, masak sebentar.
- Demikian caranya, sajikan sate yang sudah matang dengan kuah sambal kacang dan kecap manis serta jeruk limau.
- 1 kg daging sapi giling
- 1 ons tepung kanji
- 6 siung bawang putih
- 1 sdm garam
- ½ sdt merica bubuk
- penyedap rasa secukupnya
- Tulang sapi dan Air secukupnya
- 2 sdt gula
- 1 sdm garam
- ½ sdt lada
- 5 siung bawang putih, goreng, haluskan
- 4 butir bawang merah, goreng, haluskan
- 4 batang daun bawang, ambil bagian putihnya, iris halus
- 2 sdt kaldu sapi instan
- Pentul bakso: Haluskan bawang putih atau blender, kemudian masukkan dalam daging sapi giling, merica, garam, penyedap rasa dan tepung kanji, aduk-aduk merata sekitar 15 menit
- Kemudian bentuk adonan bakso dengan tangan anda dengan ukuran sedang agar bisa masak secara merata
- Selanjutnya rebus bulatan-bulatan yang telah anda buat dalam air panas hingga matang, (tanda sudah matang adalah sudah mengapung).
- Angkat bakso yang sudah matang dan tiriskan dalam suhu ruangan
- Membuat kuah bakso: Rebus tulang sapi bersama bumbu nya hingga matang dan mendidih
- Menyajikan bakso: Sajikan bakso dengan bahan-bahan pelengkapnya yaitu mie, bawang goreng, tahu, seledri, saus, kecap dan sambal.
Bahan-bahannya adalah:
- 250 gram daging sandung lamur sapi
- 5 cm kayu manis
- 3 lembar daun salam
- 1 kg jeroan sapi yang sudah dibersihkan
- ½ butir biji pala, memarkan
- 500 ml santan dari 1 butir kelapa
- 1 liter kaldu daging
- ½ sdt jintan, sangrai
- 3 butir kemiri, sangrai
- 6 siung bawang putih
- 10 butir bawang merah
- 2 cm jahe
- 2 cm lengkuas
- ½ sdm ketumbar sangrai
- 2 sdt merica butiran, sangrai
- 3 batang daun bawang, iris halus
- 2 batang seledri, iris halus
- 3 sdm bawang merah goreng
- 4 sdm kecap manis
- 1 buah jeruk nipis, potong-potong
- sambal cabai rawit
- 100 gr emping goreng
- 3 buah tomat merah, iris membujur tipis
- Rebus daging sapi dan jeroan sapi hingga lunak dalam air mendidih, kemudian angkat dan potong-potong
- Selanjutnya panaskan minyak dan tumis bumbu halus, kayu manis, daun salam, dan biji pala. aduk hinga merata dan harum
- Kemudian masukkan daging sapi dan jeroan sapi, Masukkan kaldu sapi
- Masak hingga mendidih, masukkan santan dan masak dengan api kecil hingga mendidih dan bumbu meresap
Tips Penyajian: Taruh daging dan jeroan sapi dalam mangkuk-mangkuk saji, masukkan 1 buah tomat, daun bawang dan daun seledri. Tuangkan kuah panasnya, taburi bawang merah goreng. Sajikan hangat dengan kecap, jeruk nipis, dan sambal rawit.
5. Resep Nasi Goreng Gila
Bahan-bahannya adalah:
Bahan :
- 1 batang daung bawang, rajang
- 1 piring nasi putih
- 1 butir telur ayam
- ½ butir bawang bombay, rajang tipis
- ½ sdt kecap ikan
- ½ sdt saus tiram
- 1 buah sosis sapi, iris serong tipis
- 2 butir bakso sapi, belah dua, rajang tipis
- 1 siung bawang putih
- ½ sdt garam
- ½ sdt gula pasir
- ½ lada bubuk
- 1 sdm kecap manis
- 1 sdm acar mentimun
- Tumis bawang putih hingga harum dan masukkan telur dan aduk-aduk, masukkan nasi putih dan masukkan garam sesuai selera
- Aduk-aduk merata dan angkat.
- Kemudian cetak nasi goreng dalam mangkok kecil dan letakkan di pingir piring saji
- Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga layu dan harum, selanjutnya masukkan semua bahan di atas dan masak hingga matang
- Kalau sudah matang, sirami di atas nasi goreng.
- Nasi goren gila siap disajikan ke meja makan
Penyajiannya: Jangan lupa gunakan pelengkap ketika penyjikannya, yaitu Kerupuk, bawang goreng secukupnya, Acar
Lihat juga: resep masakan olahan buah pisang